Biarkan mereka menggambar imajinasinya

              Biarkan anak-anak untuk mengembangkan kreatifitas mereka dengan imajinasi mereka masing-masing. Menyalahkan mereka berarti membatasi imajinasi mereka. Dan membatasi imajinasi mereka berarti mematikan kreatifitas mereka.

             Kekayaan ide dan imajinasi yang muncul pada seorang tidak datang begitu saja.. Ide-ide itu sangat dipengaruhi oleh apa-apa yang pernah dilihat, dirasa dan dialami.

         
kapal perang gajah mada
  Seorang guru menggambar memberi tugas menggambar sebuah kapal pada muridnya yang tinggal di pedalaman. Murid itu belum pernah melihat kapal, gahkan gambar sebuah kapalpun. ia juga belum pernah pernah mendengar bagaimana bentuk kapal itu.

           Guru terkadang hanya bercerita kapal adalah sarana yang digunakan orang untuk mengarungi lautan. Anda jangan kaget ketika mereka berimajinasi menggambar batang pisang yang diikat satu sama lain dan diatasnya terdapat rumah-rumahan.

          Biarkan anak-anak berimajinasi dan karya mereka merupakan gabungan dari imajinasi tersebut dengan pengalaman yang dialaminya. Karya mereka bahkkan kitapun mungkin akan ada kemiripannya dengan apa yang pernah dilihat maupun yang pernah dikhayalkannya.

Ayo bimbing anak-anak berkreatifitas dengan imajinasinya. Semoga bermanfaat.

sumber:
artikel : Teknik Profesional menggunakan Coreldraw 11 hal 70 dengan penambahan & perubahan seperlunya
gambar : http://indomiliter.files.wordpress.com/2013/07/gajah.jpg

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal berbagai macam bentuk dengan penggaris

Mewarnai di bulan ramadhan itu asik